Sabtu, Juli 27, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Safari Ramadan di Kecamatan Tenggarong Seberang, Kutai Kartanegara: Mempererat Tali Silaturahmi dan Persaudaraan Umat Beragama

TENGGARONG – Tenggarong Seberang, Kutai Kartanegara (Kukar), menggelar Safari Ramadan sebagai bagian dari upaya mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan umat beragama. Camat Tenggarong Seberang, Tego Yuwono, menjelaskan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah untuk memperkuat hubungan antara pemerintah kecamatan dengan masyarakat di desa-desa.

“Dalam momen Safari Ramadan ini, kami berusaha mempererat tali persaudaraan dan silaturahmi, serta menyampaikan informasi mengenai program-program pembangunan yang telah dilaksanakan di tahun-tahun sebelumnya,” ujar Tego Yuwono.

Selain mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat, kegiatan Safari Ramadan juga menjadi kesempatan bagi warga untuk berbuka puasa bersama. Dan waktu sebelum berbuka, diisi dengan kegiatan seperti siraman rohani, setelah itu berbuka puasa bersama dilanjutkan shalat taraweh sebagai bentuk memperkuat iman diri secara spiritual.

“Kami berharap dengan kegiatan ini, dapat terjalin kerjasama yang lebih baik antara pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan yang lebih baik,” tambah Tego Yuwono.

Safari Ramadan di Kecamatan Tenggarong Seberang menjadi momentum penting dalam memperkokoh hubungan sosial dan keagamaan di tengah masyarakat, serta mempererat sinergi antara pemerintah dengan warganya.

Safari ramadan ini akan dimulai pada hari rabu malam 20 Maret 2024 dan desa yang dijadwalkan untuk dikunjungi sebelas desa. “Jumlah desa kami ada 18 desa, kami tidak bisa melaksakan disemua desa karena keterbatasan waktu jadi sisanya akan kami gelar ditahun selanjutnya,” tutupnya.(adv)

Penulis : Hanafi

Berikut jadwal Safari Ramadan kecamatan Tenggarong Seberang Kabupaten Kutai Kartanegara.

Rabu, 20 Maret 2024 bertempat Kantor Desa Bhuana Jaya.

Jum’at, 22 Maret 2024 bertempat Musholla Daarul Hijroh Desa Suka Maju.

Sabtu, 23 Maret 2024 bertempat Masjid Jami Nurul Muhajirin Desa Mulawarman.

Rabu, 27 Maret 2024 bertempat Masjid Al
Mujahidin Desa Embalut.

Jum’at, 29 Maret 2024 bertempat Desa Pondok Pesantren Nahdatul Waton Syekh Zainudduin Desa Bangun Rejo.

Sabtu, 30 Maret 2024 bertempat Masjid Nurul Iman, Desa Perjiwa.

Minggu, 31 Maret 2024 bertempat Gedung Lasqi Kantor Kecamatan.

Senin, 01 April 2024 bertempat Masjid Baitul Anwar Desa Karang Tunggal.
Rabu, 03 April 2024 bertempat Masjid Baiturrahman Desa Loa Lepu.

Jum’at, 05 April 2024 bertempat Masjid Al Qomar Desa Teluk Dalam.

Minggu, 07 April 2024 bertempat Masjid Al Muttaqin Desa Loa Raya.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular