Sabtu, April 19, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Retret Kepala Daerah, Bima Arya: Presiden dan Mantan Presiden akan Berbicara

JAKARTA – Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya mengungkapkan kemungkinan bahwa seorang mantan Presiden Republik Indonesia akan berbicara sebagai pemateri dalam retret kepala daerah terpilih hasil Pilkada 2024. Acara retret tersebut akan berlangsung di Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah, mulai Jumat (21/2) hingga Jumat (28/2) mendatang.

Bima Arya, saat ditemui di Kantor Kemendagri, Jakarta, pada Minggu (16/2/2025), menyampaikan bahwa sebagian besar pembicara dalam retret ini adalah tokoh-tokoh dari dalam negeri, termasuk Presiden Prabowo Subianto.

“Kali ini pembicaranya itu semuanya menteri dan widyaiswara dari Lemhannas, Bapak Presiden, dan mungkin nanti ada juga mantan presiden yang akan berbicara,” ungkap Bima.

Namun, Bima enggan mengungkapkan lebih lanjut siapa mantan presiden yang dimaksud, dan memastikan nama tersebut akan diberitahukan pada waktunya.

“Mungkin. Nanti kita sampaikan. Nantilah kita lihat,” tuturnya.

Dalam retret tersebut, Bima menjelaskan akan ada lima pokok pembekalan yang diberikan kepada kepala daerah terpilih. Pertama, pemahaman tentang tugas pokok kepala daerah, mengingat tidak semua kepala daerah terpilih memiliki latar belakang dalam pemerintahan.

Kedua, pemahaman tentang Astacita, yang mencakup delapan visi pemerintahan Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, termasuk isu ketahanan pangan dan pendidikan kesehatan.

Ketiga, retret ini bertujuan untuk membangun kedekatan emosional antar kepala daerah, agar lebih mudah berkoordinasi dalam membangun daerah.

“Kita membayangkan nanti teman-teman kepala daerah itu, kalau sudah akrab, sudah kenal, maka akan mudah berkoordinasi.”

Keempat, materi tentang pengelolaan anggaran, di mana kepala daerah perlu mengawal penggunaan anggaran rakyat. Untuk materi ini, akan hadir pihak-pihak terkait seperti KPK, BPK, BPKP, dan kepolisian.

Kelima, materi tentang ketahanan nasional dan wawasan kebangsaan, yang bertujuan menjadikan kepala daerah sebagai garda terdepan pemersatu bangsa. Bima menegaskan bahwa kepala daerah harus menjadi tokoh nasionalis yang menjaga persatuan.

Pelantikan pasangan kepala daerah terpilih hasil Pilkada 2024 akan dilakukan secara serentak pada Kamis (20/2). Setelah itu, para kepala daerah akan mengikuti retret di Akademi Militer Magelang, sementara wakil kepala daerah dijadwalkan hadir pada saat penutupan acara tersebut. (ANT/KN)

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular