Minggu, Maret 16, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Jamrud Meriahkan Festival Seni Budaya Nusantara, Rendi Solihin Ajak Warga Ikut Meramaikan

TENGGARONG – Kutai Kartanegara (Kukar) terus kedatangan musisi papan atas tanah air. Salah satunya band legendaris, Jamrud yang akan menghibur masyarakat Muara Badak dalam Festival Seni Budaya Nusantara, 20-22 Oktober 2023.

Event garapan Dinas Pariwisata Kukar itu dilangsungkan di Lapangan Kantor Camat Muara Badak. Selain penampilan musik, Festival Seni Budaya Nusantara ini menjadi media bagi pelaku kreatif dan UMKM untuk menampilkan produknya.

“Insya Allah jika tidak halangan, akhir pekan ini kita kembali dihibur oleh band papan atas Indonesia, Jamrud,” ucap Wakil Bupati Kukar Rendi Solihin. Lanjut Rendi menjelaskan, sama seperti event lainnya, Festival Seni Budaya Nusantara juga tidak dipungut biaya.

Namun, Rendi Solihin meminta masyarakat untuk tetap membawa uang untuk ikut serta membantu pengembangan UMKM. “Tentunya ini untuk mewadahi UMKM, maka dari itu kami tetap minta kepada pengunjung untuk memborong usaha maupua dagangan masyarakat setempat,” jelas Rendi.

“Dan, yang perlu saya tekankan lagi, agar semua yang hadir ikut menjaga keamanan, ketertiban, dan kenyamanan bersama. Serta menjaga kebersihan,” sambungnya.

Selain Jamrud, terdapat banyak penampilan lainnya yang akan mengisi Festival Seni Budaya Nusantara. Di antaranya Kiki BP4, EQ Nusantara, Marco & Jessy, Be Reggae, Mattermind, Lentara, Alusada, KKMSB, KKS, Toba Naulu, Marendeng, Moenari Art, Soul Art, dan PDKT.(KN/ADV) 

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular