Sabtu, Juli 5, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Anggota DPRD Berau Berikan Bantuan Alat Pertanian kepada KWT

TANJUNG REDEB – Kelompok Wanita Tani (KWT) Kampung Pilanjau mendapat bantuan berupa peralatan pertanian dari Anggota Komisi II DPRD Berau, Nurung lewat aspirasi.

Dia mengungkapkan, bantuan tersebut disalurkan karena banyak usulan dari KWT yang diterimanya. “Seperti KWT di Pilanjau. Mereka meminta semprotan dan pemotong rumput. Saya usahakan tahun ini terealisasi,” ungkapnya.

Dipaparkan Nurung, KWT Kampung Pilanjau memiliki anggota kurang lebih sekisar 35 orang. Bantuan yang akan disalurkan masih menunggu anggaran ABT cair. “Dengan bantuan alat pemotong rumput itu kan penggunaan racun jadi minim sehingga tidak mengganggu pertumbuhan tanaman yang mereka tanam,” jelasnya.

Politikus Nasional Demokrat (NasDem) itu mendorong Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk membina dan memberdayakan para KWT yang ada di kabupaten paling utara Kaltim ini.

“Tujuannya agar produksi pertanian mereka meningkat, yang pastinya berdampak baik ke ekonominya. Maka dari itu, pemberdayaan harus dilakukan oleh OPD terkait,” pungkasnya. (ADV/MK)

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img