Selasa, September 17, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

TPS di IKN Minim Partisipasi Pemilih, Makmur: Masih Kami Pantau Penyebabnya

PPU – Pj Bupati Penajam Paser Utara, Makmur Marbun pertanyakan rendahnya antusias di TPS Lokasi Khusus yang berada di area Ibu Kota Nusantara (IKN). Hingga pukul 11.00 Wita, tercatat baru kurang lebih 25 orang yang datang melakukan pencoblosan.

Hal ini dikemukakan saat pemantauan dua TPS lokasi khusus yang berada di IKN, Selasa (14/2/2024).

Dirinya juga tidak dapat memberikan jawaban yang pasti mengapa antusias pekerja yang terdaftar sangat minim. Baru 25 orang yang menggunakan hak pilihnya dari total sekitar 186 jumlah pemilih.

“Ini sudah jam 11.00 Wita, belum banyak yang gunakan hak pilihnya. Kami diskusikan dahulu kenapa ini bisa terjadi,” terangnya.

Terlebih menurutnya, ada 3.268 pekerja IKN yang terdaftar sebagai DPT di TPS yang tersebar di 3 kecamatan justru sangat antusias. Ia temukan, para pemilih dari IKN tersebut telah datang walaupun boleh memilih nantinya tepat pukul 11.00 Wita.

Makmur menduga, para pemilih yang terdaftar di TPS Lokasi Khusus ini adalah rata-rata pekerja yang habis kontrak. Pasalnya, pemilih yang terdaftar ini merupakan kloter pertama, dibanding dengan daftar pemilih yang disebar di beberapa kecamatan.

“Justru pemilih yang telah disebar itu sejak jam 9 sudah di lokasi. Ini TPS khusus masih belum banyak yang gunakan hak pilihnya. Kita tunggu dulu saja,” terangnya.

Makmur mengatakan pihaknya masih terus memantau perkembangan partisipasi ini. Dikarenakan antara daerah Penajam dan lokasi khusus ini sangat berbeda. Pihaknya masih memantau penyebab minimnya partisipasi publik di salah satu TPS Lokasi Khusus ini.

“Saya belum berani putuskan apa penyebabnya, yang pasti sangat berbeda jauh antara pemilih yang disebar dan yang berada di lokasi khusus,” tutupnya.

Makmur mengatakan, dirinya sejak pagi telah melakukan pemantauan untuk melihat antusias warga. Dirinya melihat sejak jam 08.00 Wita sudah banyak TPS yang penuh saat pencoblosan, kurang lebih 50 sampai 60 orang sudah berada di TPS.

Ia juga memantau hingga ke Perumahan Korpri di Penajam dan antusiasnya cukup tinggi.

“Bahkan saya tadi di TPS 27 di Penajam sudah banyak masyarakat yang datang,” jelasnya.

Pewarta: Nelly Agustina
Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular