Kamis, Januari 16, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kukar Gelar Pelatihan Pelatih Sepak Bola Usia Dini untuk Meningkatkan Kualitas SDM Olahraga

TENGGARONG – Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terus mengukuhkan posisinya dalam pengembangan olahraga dengan menyelenggarakan Pelatihan Pelatih Sepak Bola (SSB) usia dini pada Senin (13/4/2024) di ruang serbaguna kantor Dispora Kukar. Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama antara Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar dengan asprov PSSI Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).

Kadispora Kukar, Aji Ali Husni, menjelaskan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kualifikasi para pelatih SSB di daerah tersebut. Dengan kerjasama ini, para peserta pelatihan akan memperoleh lisensi sebagai penyelenggara pelatihan serta sertifikasi yang diakui. “Hal ini sejalan dengan visi misi Bupati dalam meningkatkan sumber daya manusia, terutama dalam bidang olahraga,” katanya.

Sebelumnya, Dispora Kukar baru saja sukses menyelenggarakan Festival Mini Soccer usia dini ke-2 2024. Hari ini, fokusnya adalah peningkatan kualifikasi pelatih, dengan tujuan agar mereka mendapatkan sertifikasi level D. Peningkatan kualifikasi ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pemain muda, sesuai dengan regulasi yang berlaku. “Ini adalah kelanjutan dari rangkaian Festival Mini Soccer usia dini, di mana hari ini kita fokus untuk meningkatkan kualitas para pelatihnya,” tambahnya.

Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk memperluas pengembangan SSB baru di Kukar. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan seleksi pemain mewakili daerah dapat lebih terarah dan berkualitas. Disamping itu, pihak perusahaan juga diundang untuk turut serta dalam mendukung perkembangan olahraga ini. “Terutama para perusahaan di desa-desa, semoga juga ikut mengembangkan kualitas pemain sepak bola di daerahnya, karena olahraga ini bukan hanya milik pemda saja,” tutupnya.

Dengan langkah-langkah ini, Kukar menegaskan komitmennya dalam memajukan dunia olahraga lokal, serta memberikan kesempatan yang lebih luas bagi anak-anak muda untuk mengembangkan bakatnya dalam sepak bola.

Diletahui dalam kegiatan pelatihan ini dibuka oleh Asisten III Pemkab Kukar Dafip Haryanto, Pelatihan Dasar bagi pelatih ini untuk mendapatkan pelatih yang bersetifikasi D, 50 peserta dari pelatih SSB yang sebelumnya SSB nya telah bertanding di acara Festival Mini Soccer U10 dan U20 Dispora Kukar yang Ke-2 2024. (adv)

Penulis : Hanafi

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular