TENGGARONG – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) akan menyelenggarakan kegiatan Peningkatan Kompetensi Pengawas Sekolah Tahun 2024. Acara ini dijadwalkan berlangsung pada Kamis hingga Sabtu, 16-18 Mei 2024, di Hotel Grand Fatma, Jl. Pesut No. 99A Timbau, Kecamatan Tenggarong.
Ketua Panitia, Bahruddin Spd MM, yang juga merupakan Sub Koordinator Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kukar, mengungkapkan bahwa persiapan panitia untuk acara ini sudah mencapai 90 persen. “Peserta akan menginap selama 3 hari 2 malam. Kami berharap kompetensi para pengawas sekolah akan meningkat signifikan setelah mengikuti kegiatan ini,” ujar Bahruddin.
Ia menambahkan bahwa narasumber untuk kegiatan ini didatangkan dari Balai Guru Penggerak Provinsi Kalimantan Timur. “Undangan sudah disebar, persiapan narasumber sudah selesai, dan hotel juga sudah siap. Sekarang kami hanya menunggu hari H,” lanjutnya.
Bahruddin juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah bekerja keras untuk memastikan acara ini dapat terlaksana dengan baik. “Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap kinerja para pengawas sekolah akan semakin meningkat,” tutupnya. (adv)
Penulis : Hanafi