Minggu, April 20, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dendi Suryadi Nyoblos di TPS 12 Melayu, Sebut PSU Jadi Momen Istimewa Demokrasi Kukar

TENGGARONG – Calon Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) nomor urut 03, Dendi Suryadi, menggunakan hak pilihnya dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kukar 2025, Jumat (19/4/2025). Ia datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) 12 Kelurahan Melayu, Kecamatan Tenggarong, dengan mengenakan setelan batik dan didampingi istri.

Usai mencoblos, Dendi menyampaikan harapan agar pelaksanaan PSU berjalan lancar dan hasilnya membawa kebaikan bagi masyarakat Kukar.

“Jika Allah mengizinkan, maka amanah untuk menjadi bupati Kukar itu akan ada di pundak saya. Tapi yang lebih penting adalah kita semua berdoa agar hasilnya adalah yang terbaik, sesuai dengan apa yang diinginkan rakyat Kutai. Semoga hajat kita dikabulkan oleh Allah SWT,” timpalnya.

Ia juga mengaku merasakan suasana yang berbeda dibanding pemilihan sebelumnya. “Hari ini auranya berbeda. PSU ini bisa dibilang momen luar biasa, karena tidak terjadi di semua tempat. Ini adalah proses demokrasi yang sangat spesial, yang harus kita jaga dengan taat kepada Tuhan, taat pada hukum, dan setia kepada rakyat,” kata Dendi.

Saat ditanya mengenai prediksi partisipasi pemilih, ia menjawab dengan hati-hati namun tetap optimis. “Susah diprediksi, tapi kita tetap optimis. Semoga partisipasinya tinggi, dan masyarakat benar-benar menggunakan hak pilihnya dengan penuh kesadaran,” tutupnya.

Penulis : Ady Wahyudi
Editor : Muhammad Rafi’i

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular