Minggu, November 24, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Anggota DPRD Kaltim Soroti Penyaluran Bantuan Keuangan ke Desa

SAMARINDA – Anggota DPRD Kalimantan Timur (Kaltim), Selamat Ari Wibowo, menyoroti mekanisme penyaluran bantuan keuangan dari Pemerintah Provinsi kepada desa-desa di kabupaten/kota.

Menurutnya, meskipun bantuan keuangan tersebut sudah tepat sasaran, perlu evaluasi lebih lanjut terkait pemanfaatannya di tingkat pedesaan.

“Provinsi masih memberikan bantuan keuangan ke desa-desa di kabupaten. Bantuan ke kabupaten/kota itu sudah betul, tapi jika kita tilik lagi, dana itu belum sepenuhnya dirasakan manfaatnya wilayah pedesaan,” ujar legislator dari fraksi PKB ini.

Ia juga menekankan pentingnya pembangunan di kawasan Central Business District (CBD) desa untuk mendukung pemberantasan ketimpangan pembangunan.

“CBD juga bisa menjadi sarana penting untuk mendorong pembangunan yang merata,” tambahnya.

Selain itu, Selamat menyoroti perlunya fleksibilitas dalam penggunaan dana yang diterima desa.

“Ketika dana sudah masuk ke desa melalui Alokasi Dana Desa (ADD) atau Dana Desa, seharusnya penggunaannya tidak terlalu dibatasi. Fleksibilitas ini penting agar desa dapat lebih kreatif dan efektif dalam membangun wilayahnya,” jelasnya.

Melalui pernyataannya, Selamat berharap Pemerintah Provinsi Kaltim dapat melakukan evaluasi dan menyesuaikan kebijakan agar bantuan keuangan benar-benar memberikan dampak maksimal bagi masyarakat pedesaan. (Adv)

Penulis: Hanafi

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular