Selasa, Januari 7, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pacar Tamara Tyasmara Resmi Jadi Tersangka Kasus Kematian Dante

JAKARTA – Kekasih Tamara Tyasmara telah naik statusnya dari saksi menjadi tersangka terkait kasus kematian Raden Andante Khalif Pramudityo atau Dante di kolam renang Tirta, Jakarta Timur. Dia ditangkap di kawasan Cipinang, Jakarta Timur.

Hal ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam saat dikonfirmasi oleh awak media pada Jumat (9/2/2024). Polisi menyebut tersangka berinisial YA merupakan kekasih Tamara.

“Penyidik telah melakukan penangkapan terhadap saudara YA terkait peristiwa meninggalnya putra saudari Tamara,” kata polisi.

“Betul (pelaku kekasih Tamara dan telah ditetapkan tersangka),” jawab Ade.

Diberitakan sebelumnya, dalam penyidikan, polisi memeriksa 16 saksi. “Total saksi yang diperiksa 16 di tahap penyidikan,” kata Kepala Subdit Jatanras Polda Metro Jaya AKBP Rovan Richard Mahenu, di Jakarta, pada Kamis (8/2/2024).

Polisi juga sudah memeriksa keaslian CCTV yang diambil dari lokasi kejadian. Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary mengonfirmasi keaslian video CCTV tersebut berdasar pemeriksaan digital forensik.

“Bukti CCTV yang diambil dari TKP kemudian diserahkan ke tim pemeriksaan digital forensik dinyatakan asli, video tersebut adalah video asli tanpa editan,” ungkap Ade.

Dalam kasus kematian Dante, penyidik sebelumnya menyiapkan Pasal Dugaan 359 KUHP terkait kelalaian yang menyebabkan orang lain meninggal dunia. (Lpt/KN)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular