Senin, April 21, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kereta Api dan Stadion Wasaka Jadi Janji Anies di Banjarmasin

KORANUSANTARA – Pemilih muda menjadi sasaran capres-cawapres untuk mendulang suara. Wajar, mengingat komposisi suara suara begitu besar. Seperti yang dilakukan capres nomor urut 1 Anies Baswedan dengan menggelar dialog lewat acara Desak Anies. Selasa, 5 Desember 2023, acara dialog dan tanya jawab tersebut digelar di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Di acara tersebut, Anies menjelaskan apa saja yang akan dikerjakannya jika kelak menjadi presiden. Dua di antaranya terkait langsung dengan pembangunan di Banjarmasin. Yakni, pembangunan kereta api dan Wasaka International Stadium. Wasaka merupakan akronim dari waja sampai kaputing.

Wasaka merupakan pernyataan Pangeran Antasari, pahlawan nasional dari Banjarmasin. Artinya, jangan sampai menyerah apa pun yang terjadi. Menurut Anies, pembangunan stadion tersebut mendesak. Tidak hanya untuk mendukung perkembangan klub sepak bola Barito Putera, tapi juga untuk mengembangkan sektor lain di luar sepak bola.

Anies juga menyebutkan, Wasaka International Stadium akan menjadi wahana mempersatukan. Stadion tersebut bisa digunakan untuk kegiatan budaya dan seni.

Selain Wasaka International Stadium, Anies berencana membangun rel kereta api yang menghubungkan Banjarmasin–Banjarbaru. Gagasan itu tercetus karena Anies menilai dua daerah tersebut membutuhkan kehadiran transportasi umum massal yang representatif. ’’(Banjarmasin–Banjarbaru) intensitas lalu lintasnya cukup tinggi, tapi kita tidak memiliki fasilitas transportasi umum,’’ jelas Anies. (*)

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular