Selasa, April 22, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Otorita IKN Didukung Terlibat Dalam Ketahanan Pangan Lokal Kaltim

SAMARINDA — Anggota DPRD Kalimantan Timur, Sarkowi V Zahry, mendorong Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk mengambil peran aktif dalam mewujudkan ketahanan pangan mandiri di Kaltim.

Menurutnya, keberadaan IKN yang kelak dihuni oleh sedikitnya 2 juta orang harus diimbangi dengan ketersediaan pangan yang cukup.

“Setiap hari, kebutuhan makanan di IKN akan sangat besar. Oleh karena itu, penting bagi Otorita IKN untuk mengoptimalkan sumber daya lokal dan bekerja sama dengan kabupaten/kota di sekitar Kaltim,” ungkap Sarkowi.

Ia menambahkan bahwa secara birokrasi, posisi OIKN yang dekat dengan Pemerintah Pusat menjadi keunggulan tersendiri.

“OIKN bisa memaksimalkan anggaran Pusat untuk meningkatkan ketahanan pangan lokal, sehingga Kaltim tidak terus bergantung pada pasokan dari luar daerah,” ujarnya.

Sarkowi juga mendukung langkah Otorita IKN untuk turun langsung menyerap aspirasi masyarakat, terutama para petani di daerah.

“Melibatkan petani lokal dalam memetakan kebutuhan dan potensi pangan di setiap wilayah adalah langkah strategis yang harus segera dilakukan,” jelasnya.

Meski IKN diprediksi baru akan beroperasi penuh pada 2029, Sarkowi menilai upaya penguatan ketahanan pangan harus dimulai sejak dini.

Kehadiran IKN diyakini tidak hanya menjadi pusat pemerintahan baru, tetapi juga membawa dampak positif pada sektor pangan dan pertanian di Kalimantan Timur.

“Jika disiapkan dengan baik mulai sekarang, saat seluruh kantor di IKN mulai beroperasi, kebutuhan pangan sudah dapat terpenuhi dengan stok lokal,” tutupnya. (Adv)

Penulis: Hanafi
Editor:

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular