Kamis, Januari 16, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Anggota DPRD Kaltim: Perbaikan Drainase di Samarinda Utara Harus Disikapi dengan Sabar

SAMARINDA – Anggota DPRD Kalimantan Timur, Andi Muhammad Afif Rayhan Harun, meminta masyarakat untuk bersabar menghadapi kemacetan yang terjadi di Samarinda Utara akibat proyek perbaikan drainase.

Menurutnya, perbaikan ini sangat diperlukan untuk menyelesaikan masalah tata kelola drainase yang selama ini menjadi persoalan di kawasan tersebut.

“Bahkan saya pernah menyaksikan langsung kondisi drainase di simpang Samarinda Utara. Memang tata kelola sebelumnya buruk,” ujar Afif dalam keterangannya baru-baru ini.

Ia menegaskan bahwa proyek ini dilakukan dengan harapan memberikan dampak positif dalam jangka panjang.

Pemerintah Kota Samarinda, kata Afif, telah merancang sistem drainase yang lebih tepat agar permasalahan genangan tidak lagi terjadi.

Afif mengakui bahwa masyarakat banyak mengeluhkan kemacetan selama pengerjaan berlangsung.

Namun, ia menegaskan bahwa kesabaran masyarakat sangat dibutuhkan demi keberhasilan perbaikan ini.

“Kita enggak apa-apa macet dulu, yang penting drainasenya benar, alirannya juga sesuai,” tambah politikus Partai Gerindra itu.

Ia juga menyoroti kasus di Sempaja, salah satu wilayah di Samarinda Utara, di mana aliran air sering terhambat akibat sistem yang tidak teratur. Menurutnya, masalah tersebut menyerupai “tali yang diikat tak jelas.”

Afif berharap, setelah proyek ini selesai, tata kelola aliran air dapat lebih baik sehingga genangan saat hujan tidak lagi terjadi.

Ia pun menyampaikan bahwa perbaikan ini merupakan bentuk kerja bersama untuk menciptakan Samarinda yang lebih nyaman.

“Kita ngalah untuk Samarinda lebih baik, enggak apa-apa,” pungkasnya. (Adv)

Penulis: Hanafi

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular